Bergesernya pola kepemimpinan transformatif, menjadikan konsep Servant Leadership jadi makin populer, Servant leadership itu ibarat seorang kapten yang tidak hanya memerintah kapalnya dari dek atas tetapi turun ke bawah untuk membantu awaknya🚢🚢🚢

Pemimpin jenis ini tidak cuma memikirkan tentang bagaimana caranya bisa tiba di tujuan, tapi juga memastikan seluruh awak kapal ikut berkembang dan merasa penting dalam perjalanan tersebut⚓️

Bayangkan seorang pelatih sepak bola yang tidak hanya memberi strategi permainan, tetapi juga mendengarkan dan memahami kebutuhan pemainnya. ⛹️‍♂️🤾🏻‍♀️Dia melatih tidak hanya untuk memenangkan pertandingan, tetapi juga untuk membuat setiap pemain menjadi yang terbaik. Itulah esensi dari servant leadership: memimpin dengan hati, bukan hanya dengan perintah⚽️🏀🏈

Servant leadership mengajarkan kita untuk menjadi pemimpin yang membantu anggota tim kita menemukan kekuatan mereka, mengatasi ketakutan, dan bersinar. Ini tentang menunjukkan kepedulian yang sebenarnya kepada orang-orang yang kita pimpin dan bekerja sama dengan mereka untuk mencapai tujuan yang lebih besar 🎯🎯🎯

Ketika kita memimpin dengan cara ini, kita tidak hanya mencapai target kita, tetapi juga membangun tim yang kuat dan setia yang merasa dihargai dan didengarkan. Di dunia di mana semua orang ingin didengar dan diakui, servant leadership adalah kunci untuk menciptakan lingkungan kerja yang positif & produktif🚀

Recommended Posts

No comment yet, add your voice below!


Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *