Menggeser titik akhirnya lebih jauh.
Dari sekedar life menjadi afterlife.

Memahami kehidupan setelah mati dan mengakui Sang Maha Kuasa sebagai Ar Razaq membawa transformasi mendalam dalam pandangan hidup. Konsep ini menjauhkan individu dari kemunafikan, kufur, dan syirik, seringkali akibat ketidakpuasan atau keraguan terhadap ketentuan Ilahi.

Kesadaran akan kekuatan yang mengatur alam semesta mengarahkan pada sikap ikhlas & pasrah kepada kehendak-Nya, mengurangi perilaku yang didorong oleh nafsu dan ego, kepentingan sebatas dunia..

Dengan menggeser pemahaman ini lebih jauh, ketergantungan pada manusia atau benda material berkurang. Ini bukan berarti menghindari interaksi sosial atau tidak bekerja keras, melainkan menginternalisasi bahwa segala sesuatu di dunia hanya sarana, dan kepuasan sejati serta ketenangan hati berasal dari hubungan dengan Sang Pencipta. Keyakinan bahwa apa yang ditakdirkan akan tiba pada waktunya, dicukupkan porsinya, signifikan mengurangi kecemasan terhadap kehilangan atau kegagalan.

Pandangan ini membantu individu untuk lebih bersyukur dan bersabar dalam menghadapi tantangan hidup. Hidup menjadi lebih empatik, terbuka, tidak juga cepat menghakimi, fokus pada tindakan yang penuh makna, mencipta lebih banyak dampak positif bagi diri sendiri dan orang lain. Terkandung pula didalamnya kejujuran dan integritas pada setiap aspek kehidupan, waspada terhadap tindakan yang menyebabkan kemunafikan atau penyimpangan dari jalan yang lurus.

Menggeser fokus dari “life” ke “afterlife” menghasilkan ketenangan, fokus, dan orientasi pada tujuan yang lebih tinggi. Pemahaman bahwa kehidupan dunia adalah sementara, dan persiapan untuk kehidupan setelah mati memungkinkan menghadapi kesulitan dengan sikap yang lebih matang dan tenang, menuju taqwa, adab & akhlak yang lebih baik.

Keyakinan pada kehidupan setelah mati dan pengakuan terhadap Sang Maha Kuasa sebagai pemberi rejeki mengubah individu tidak hanya dalam cara berpikir tetapi juga dalam tindakan dan interaksi sehari-hari. Berpusat pada nilai-nilai keabadian dan kebenaran spiritual, pandangan ini membawa kedamaian batin dan kepuasan hidup yang lebih mendalam.

InsyaAllah.

Recommended Posts

No comment yet, add your voice below!


Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *