Tiba-tiba dapat tugas yang tidak dipahami sama sekali, bagaimana caranya agar kita bisa menuntaskannya? Inilah saatnya kita coba naik via Tangga Akuntabilitas✈️

Tangga Akuntabilitas atau “Accountability Ladder” adalah konsep penting dalam literatur bisnis & kepemimpinan, membantu individu dan organisasi meningkatkan akuntabilitasnya. Menapaki tangga ini dimulai dari tingkat dasar di mana seseorang tidak sadar atau menyangkal adanya masalah. Mereka mungkin tidak mengenali tugas atau tanggung jawab yang ada di depan mereka🥹

Tahap berikutnya melibatkan menyalahkan orang lain atau situasi atas masalah yang terjadi. Ini adalah respons umum ketika seseorang mengakui adanya masalah tetapi tidak mau bertanggung jawab penuh. Ketika individu mulai menyadari masalah namun merasa tidak mampu menghadapinya, mereka cenderung membuat alasan untuk menghindar🙂‍↔️

Selanjutnya, pada tingkat menunggu dan berharap, individu berharap masalah akan terselesaikan dengan sendirinya tanpa tindakan proaktif. Ini adalah fase pasif yang penting dihindari untuk mencapai tingkat akuntabilitas yang lebih tinggi. Pada tahap memahami, individu mulai memahami apa yang sebenarnya diinginkan dan diharapkan dari mereka🥸

Ambil tanggung jawab penuh & punya komitmen adalah langkah penting berikutnya, cari solusi kreatif & berpikir secara proaktif untuk mengatasi masalah yang dihadapi. Ambil keputusan secara mandiri & memastikan langkah-langkah yang diambil tepat menunjukkan kemajuan signifikan dalam tangga akuntabilitas🤓

Pada tahap tertinggi, individu bertindak dengan tanggung jawab & kreativitas tinggi, memastikan inovasi & perbaikan berkelanjutan. Di sini, mereka tidak hanya menyelesaikan tugas tetapi juga menciptakan dampak positif jangka panjang bagi organisasi😎

Ngga semua orang langsung menguasai konsep ini; prosesnya memerlukan waktu & usaha. Kita semua perlu belajar merangkak naik, mau belajar dan memahami hingga bisa menyelesaikan tugas dengan efektif. Dengan menapaki Tangga Akuntabilitas, individu dan organisasi dapat mencapai hasil yang lebih baik, menciptakan budaya kerja yang produktif dan harmonis, serta menghadapi berbagai tantangan dengan lebih efektif🚀

Recommended Posts

No comment yet, add your voice below!


Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *