Kekuatan berkelompok bisa jadi kekuatan yang sangat besar. Namun, bisa jadi sangat kecil jika hanya fokus pada individu & egonya masing-masing. Dalam pekerjaan juga begitu, ketika terputus oleh cubical-cubical kecil atas nama privacy di ruang-ruang kerja.

Satu sesi sederhana di Surabaya bersama-kawan-kawan Ubaya kami meminta kawan-kawan untuk berkelompok berdasarkan kategori Minimum Viable Team yang terdiri dari 1) Semar (Sang Pemimpin), 2) Petruk (Sang Hacker/Technologist), 3) Gareng (Hustler / sang Marketer) & 4) Bagong (Hipster/si paling kreatif). Kelompok dibuat divergen, sebelumnya mereka diminta berkelompok sesuai dengan peranannya yang homogen dan meminta saling bercerita “kesombongannya” pada kelompoknya masing-masing.

“Kesombongan” in a positive way ya! Bercerita terkait apa saja kekayaan keterampilan / intangible asset yang dimiliki masing-masing. Kekuatan pengetahuan & kapasistas dirinya yang bisa saling memperkaya satu sama lainnya. Memastikan satu sama lainnya kenal dengan kekuatan lain. Hal ini kerap kali tak terlihat karena merasa tak perlu diperlihatkan.

Dalam sebuah tim yang kuat, dikenal istilah “Resourceful, sekelompok individu yang penuh dengan solusi yang dapat beradaptasi dengan kesulitan-kesulitan baru dengan solusi-solusi baru. Dapat berpikir secara kreatif. Kondisi ini akan lebih cepat terwujud jika satu sama lainnya mengenal potensi & kekuatan tiap individunya, terbuka atas kolaborasi yang saling memperkaya hingga mudah mendapatkan jalan keluar jika mendapatkan tantangan-tantangan baru.

Bagaimana cara memulai kondisi yang Resourceful? (Baldoni, 2010)
1. Berpkir terbuka, Redefine the Possible. “Being open-minded about new possibilities is critical to putting resourcefulness into action”-Nilekani
2. Turn innovation inward.  Resourceful bukan hanya menciptakan kebaruan, tapi membuat susuatu yang lama bekerja lebih baik.
3. Choose Specifics. Temukan lagi bagaimana cara kita berusaha, pilih sesuatu yang lebih realistik.
4. Lean on Your Staff. Rampingkan tim dengan membuat squad-squad lincah saling berinteraksi.
5. Celebrate the Lesson. Mendorong resourcefulness, pastikan bahwa tiap pencapaian dirayakan.

Seberapa resourceful tim kamu?

Recommended Posts

No comment yet, add your voice below!


Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *